Spot Sunset Sunrise di Malang
Matahari yang menunjukkan sinarnya sedikit demi sedikit dari balik cakrawala membuat hati tentram dan penuh dengan rasa syukur bisa menikmati keindahan alam yang luar biasa. Begitu juga saat sunset yang tak kalah indah. Menyaksikannya juga bukanlah hal yang mudah, karena kamu tidak bisa melihat sewaktu-waktu. Kadang kamu tidak bisa menyaksikan sunrise dan sunset di satu tempat, namun di malang ada beberapa spot yang bisa kamu datangi untuk melihat cantiknya matahari di pagi dan sore hari. Penasaran di mana saja itu? Berikut ini ulasan selengkapnya.
1. Pantai Ngliyep
Malang memiliki banyak pantai dengan keunikan masing-masing. Tak semua pantai menyuguhkan spot sunset yang menawan. Salah satu yang bisa kamu kunjungi adalah Pantai Ngliyep. Berada di Desa Kedungsalam, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, pantai ini cukup mudah untuk dijangkau karena sudah tersedia akses jalan yang memadai.
Untuk sampai ke Pantai Ngliyep, kamu bisa menggunakan kendaraan umum atau pribadi dan menempuh perjalanan sekitar 62 km. Bukan hanya menikmati deburan ombak dan aroma pantai yang khas, saat sore datang dan matahari sudah bersiap untuk terbenam, kamu akan menikmati sensasi pemandangan sunset yang memukau. Cahaya kuning kemerahan seakan mewarnai langit dan membuat panorama di Pantai Ngliyep makin cantik.
2. Pantai Gua China
Jauh dari Ngliyep ada yang namanya pantai Gua China. Sama seperti pantai lain di Malang, Gua China menghadap ke Samudra Hindia, namun bukan berarti kamu tidak bisa menikmati sunset. Justru penampakan matahari terbenam jadi unik dan beda dari yang lainnya. Termasuk juga sunset di Pantai Gua China.
Disebut begitu karena memang ada gua di sebuah tebing pantai. Pulau-pulau kecil di seberang pantai juga akan memanjakan matamu dan membuat ombak terlihat makin eksotis. Warna air laut yang kebiruan ditambah dengan pasir putih yang menawan dijamin akan membuat liburanmu tak terlupakan. Saat senja menjelang, jangan melewatkan untuk menyaksikan sunset
3.Pantai Batu Bekung
Pantai Batu Bekung lokasinya dekat dengan Gua China hanya beberapa menit perjalanan sudah sampai. Sensasi sunset yang tak kalah cantik dari Pantai Gua China juga akan kamu dapatkan jika bertandang ke Panati Batu Bekung. Memang ombaknya lebih ganas, dan tidak disarankan untuk berenang.
Namun, jika kamu tiba di saat yang tepat ketika air laut surut kamu bisa berenang. Kemudian di sore hari ada pemandangan matahari terbenam. Langit terlihat keemasan dan air laut yang tenang di kejauhan membuat hati jadi terasa tentram dan nyaman. Akses jalan ke pantai ini telah diaspal dengan baik jadi perjalananmu akan lancar.
Komentar
Posting Komentar